Senin, 05 Desember 2016

Membuat Kripik Jagung Gurih Enyyoi

Membuat Kripik Jagung Gurih Enyyoi

Keripik Jagung Pedas, Keripik Jagung Tortilla, Keripik Jagung, Keripik Jagung Keju, Keripik Jagung Tortilla Pedas, Keripik Jagung Aneka Rasa, Keripik Jagung Maitos, Keripik Jagung Renyah, Keripik Jagung Adalah, Keripik Jagung Bandung

Cara membuat keripik jagung keju yang enak dan renyah. Keripik jagung merupakan makanan ringan atau camilan yang terbuat dari hasil olahan jagung. Rasa keripik jagung yang enak, gurih dan renyah membuat keripik jagung kini banyak diminati oleh masyarakat di seantero indonesia. Apalagi bila keripik jagung tersebut dimakan dengan tambahan bumbu-bumbu atau saos sambal tomat atau mayonese, pasti rasanya sangat nikmat dan lezat. Bahkan karena saking banyak peminatnya, keripik jagung yang awalnya hanya memiliki satu rasa original, kini memiliki banyak varian rasa. Namun pada artikel kali ini kita akan memberikan resep cara membuat keripik jagung rasa keju. Bagi anda yang ingin membuatnya sendiri di rumah, berikut ini resep-resepnya.
http://menjual-kerupuk.blogspot.com/2014/11/membuat-keripik-jagung-keju.html

Bahan-bahan yang diperlukan untuk membuat keripik jagung renyah:
  • 200 gram tepung terigu 
  • 30 gram tepung maizena 
  • 30 gram keju cheddar parut 
  • 75 gram jagung manis pipil yang direbus dan dihaluskan 
  • ½ sendok teh kaldu ayam bubuk 
  • ½ sendok teh garam 
  • 1 butir telur 
  • 30 gram margarine
Cara mengelola atau membuat jagung menjadi keripik jagung rasa keju yang enak dan renyah:
  1. Pertama-tama, buatlah adonan dengan semua bahan-bahan diatas. Lalu aduk-aduk adonan hingga kalis. 
  2. Setelah itu adonan digiling menggunakan adonan mie. Pengilingan dilakukan mulai dari gilingan yang paling tebal (atau gilingan no.1), lakukan sampai 3 kali penggilingan. Setelah 3 kali penggilingan, lakukan penggilingan dengan gilingan yang agak lebih tipis dari sebelumnya (yaitu gilingan no.2), lakukan penggilingan ini sampai 3 kali penggilingan juga. Lakukan penggilingan seperti ini terus-menerus, sampai ke penggilingan yang paling tipis (yaitu gilingan no.8). 
  3. Setelah itu, potong-potong adonan yang sudah digiling menjadi tipis tersebut sesuai selera anda. 
  4. Lakukan penggorengan dengan minyak panas hingga matang atau berwarna kecoklatan. 
Itulah resep cara membuat keripik jagung keju renyah dari kami.  Semoga bisa bermanfaat bagi anda yang ingin membuatnya. Silahkan mencoba dan kreasikan sendiri hingga sesuai dengan selera anda.

0 komentar:

Posting Komentar